TNI/Polri

HUT ke-78, Persit KCK Cab XXXIII Dim 0204/DS Gelar Doa Bersama

134
×

HUT ke-78, Persit KCK Cab XXXIII Dim 0204/DS Gelar Doa Bersama

Sebarkan artikel ini
Foto : memperingati HUT ke-78, Persit KCK Cabang XXXIII Dim 0204 Koorcab Rem 022 PD 1 Bukit Barisan, menggelar kegiatan doa bersama. (Menarapos.id/Kodim DS)
Foto : memperingati HUT ke-78, Persit KCK Cabang XXXIII Dim 0204 Koorcab Rem 022 PD 1 Bukit Barisan, menggelar kegiatan doa bersama. (Menarapos.id/Kodim DS)

Lubuk Pakam, Menarapos.id – Dalam rangka memperingati HUT ke-78, Persit KCK Cabang XXXIII Dim 0204 Koorcab Rem 022 PD 1 Bukit Barisan, menggelar kegiatan doa bersama, Kamis (28/3/2024).

Kegiatan bagi anggota Persit beragama Islam dilaksanakan di Masjid As Syuhada, sedangkan anggota beragama kristiani dilaksanakan di Aula Pendawa Sakti.

Dalam sambutannya ketua Persit KCK Cabang XXXIII Dim 0204 Koorcab Rem 022 PD I Bukit Barisan, Ny Deasyanthy Alex Sandri mengatakan, kegiatan doa bersama ini yang dilaksanakan di dua lokasi, selain dalam rangka menyambut HUT ke-78 Persit, juga untuk mempererat tali silaturahmi di antara sesama istri prajurit.

Deasyanthy juga mengingatkan kepada ibu-ibu Persit yang beragama Islam, bahwa di dalam bulan Suci Ramadhan yang penuh berkah ini hendaknya tetap dijaga kemuliaan diri sendiri, keluarga dan orang lain.

“Untuk itu, saya berharap agar setiap warga Persit Kartika Chandra Kirana mampu menjadi yang terdepan dalam pembinaan keluarga, karena pada keluarga yang terdidik dan sejahtera lahir batin akan membawa kita sebagai insan yang bertaqwa, matang kepribadiannya dan memiliki kesiapan menghadapi kehidupan yang semakin kompleks dan dinamis,” ujarnya.

Demikian pula keberadaan warga Persit Kartika Chandra Kirana di tengah masyarakat hendaknya dapat menjadi teladan bagi masyarakat, terutama dalam upaya membangun keluarga dan generasi muda berkualitas Menuju Indonesia maju. (Rel Kodim 0204/DS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *