LANGKAT, Menarapos.id — Forum Wartawan dan Kejaksaan Sumatera Utara (FORWAKA Sumut) menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada warga terdampak bencana di Kecamatan Tanjung Pura dan Pangkalan Brandan, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara.
Bantuan berupa paket sembako dan pakaian layak pakai diserahkan di Desa Pelawi Selatan, Kecamatan Babalan, pada Selasa, 23 Desember 2025. Bantuan tersebut diterima langsung oleh warga yang terdampak bencana.
Ketua FORWAKA Sumut, Irfandi, mengatakan kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian organisasi terhadap masyarakat yang tengah menghadapi musibah. Menurut dia, kehadiran FORWAKA Sumut di lokasi bencana diharapkan dapat membantu meringankan beban warga.
“Kami ingin memastikan masyarakat yang terdampak tidak merasa sendirian. Bantuan ini kami salurkan sebagai bentuk solidaritas dan tanggung jawab sosial,” kata Irfandi.
Ia berharap bantuan yang diberikan dapat membantu memenuhi kebutuhan dasar warga serta memberi dorongan moral agar mereka dapat kembali beraktivitas.
Ketua Relawan FORWAKA Sumut, Supardi, menyebutkan penyaluran bantuan dilakukan langsung ke lokasi agar tepat sasaran. Aksi kemanusiaan ini melibatkan pengurus dan relawan FORWAKA Sumut.
“Kami turun langsung agar bantuan benar-benar diterima oleh warga yang membutuhkan,” ujar Supardi.
Penyaluran bantuan turut dihadiri Sekretaris FORWAKA Sumut Andre, Bendahara Awaluddin Lubis, dan Wakil Ketua Sabaruddin.
FORWAKA Sumut menyatakan akan terus melakukan kegiatan sosial dan kemanusiaan, terutama dalam situasi darurat dan bencana, sebagai bagian dari komitmen pengabdian kepada masyarakat.(rel/AC)






