MEDAN, Menarapos.id – Panitia Khusus (Pansus) Peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Medan menggelar rapat penjadwalan kegiatan pembahasan untuk Januari 2026 pada Senin, 5 Januari 2026.
Rapat dipimpin Ketua Pansus El Barino Shah bersama Wakil Ketua Pansus Sri Rezeki dan dihadiri seluruh anggota pansus.
Dalam rapat tersebut, pansus menyusun agenda pembahasan bersama organisasi perangkat daerah (OPD) terkait. Fokus pembahasan diarahkan pada optimalisasi potensi penerimaan daerah, terutama dari sektor pajak dan retribusi, guna meningkatkan PAD Kota Medan.(nett)






