TNI/Polri

Personil Kodim DS Ikuti Apel PAM Nataru di Serdang Bedagai

364
×

Personil Kodim DS Ikuti Apel PAM Nataru di Serdang Bedagai

Sebarkan artikel ini
Apel PAM Nataru 2025-2026.(ist)

SEI RAMPAH, Menarapos.id – Dua personel Koramil 10/SR Kodim 0204/DS, Sertu Budiaman Laoli dan Praka Dedi, mengikuti Apel Pengamanan Natal dan Tahun Baru (PAM Nataru) yang digelar di Pos PAM Ops Lilin Toba, Alun-alun Pemkab Serdang Bedagai, Minggu (21/12/2025).

Apel tersebut dipimpin oleh Perwira Polres Serdang Bedagai, Imam Mulyadi, dan dihadiri oleh personel Polres Serdang Bedagai, Kodim 0204/DS, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, serta Satpol PP Pemkab Serdang Bedagai.

Dalam arahannya, para petugas diimbau untuk memberikan pelayanan maksimal dan mengamankan arus lalu lintas dengan baik.

Selain itu, petugas PAM Nataru juga diminta untuk memberikan perhatian khusus kepada para pengendara, termasuk mengingatkan agar memastikan kondisi kesehatan dan kendaraan dalam keadaan baik agar perjalanan tetap aman.

Setelah apel, para personel langsung diterjunkan ke jalan untuk mengatur arus lalu lintas yang mulai padat seiring libur sekolah serta perayaan Natal dan pergantian tahun.(rel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *