TNI/Polri

Sambil Ngopi, Babinsa Kembali Ajak Warga Pelihara Hasil TMMD 121 Kodim 0204/DS

1121
×

Sambil Ngopi, Babinsa Kembali Ajak Warga Pelihara Hasil TMMD 121 Kodim 0204/DS

Sebarkan artikel ini
Foto : Serka Suriyono Satgas TMMD Ke-121 Kodim 0204/Deliserdang saat ngopi bareng dengan warga. (ist/Menarapos.id)
Foto : Serka Suriyono Satgas TMMD Ke-121 Kodim 0204/Deliserdang saat ngopi bareng dengan warga. (ist/Menarapos.id)

STM Hulu, Menarapos.id – Imbauan kepada warga untuk memelihara dan merawat hasil pembangunan yang dikerjakan pada TMMD ke-121 TA 2024 Kodim 0204/Deli Serdang, tak pernah bosan disampaikan para Babinsa.

Seperti yang dilakukan Serka Suriyono pada Minggu pagi (11/8/2024) di salah satu warung di Desa Rumah Sumbul, Kecamatan STM Hulu, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.

Dalam komunikasi sosial (komsos) itu, Babinsa Koramil 0204-21/Tiga Juhar, Kodim 0204/Deli Serdang ini mengajak warga yang sedang ngopi untuk ikut memelihara serta merawat hasil pembangunan yang dikerjakan pada TMMD ke-121 TA 2024 Kodim 0204/Deli Serdang.

Dikatakan Serka Suriyono, hasil pembangunan berupa jalan, rehab RTLH (Rumah Tidak Layak Huni), galian parit terbuka, serta pembangunan pompa hidram, hendaknya bisa mendapat perhatian dari warga.

“Kalau bukan kita yang menjaga dan merawatnya, lantas mau siapa lagi? Kan hasil pembangunan ini untuk kepentingan warga di wilayah ini juga,” ucap Serka Suriyono.

Pembangunan jalan yang diperkeras dengan material sirtu (pasir dan batu), misalnya. Menurut Serka Suriyono, jalan ini dibangun agar warga lebih mudah mengangkut dan memasarkan hasil kebunnya ke daerah luar.

Selain itu, pembangunan jalan tersebut juga untuk memangkas ongkos angkut yang selama ini terasa cukup memberatkan bagi warga pemilik kebun.

“Makanya harus kita jaga dan rawat. Bila tidak, jalan tersebut akan cepat rusak, dan yang rugi warga juga,” papar Serka Suriyono.

Seperti diketahui, Satgas TMMD ke-121 Kodim 0204/Deli Serdang melakukan pembangunan jalan sepanjang 3,4 Km, dengan lebar badan jalan 4 meter. Jalan yang dibangun ini diperkeras dengan sirtu setebal 15 cm.

Pembangunan jalan ini untuk mendekatkan jarak distribusi hasil perkebunan warga dari Dusun Surbakti, Desa Rumah Sumbul, Kecamatan STM Hulu, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, menuju ibu kota kecamatan di Desa Tiga Juhar.

Tak hanya itu, keberadaan jalan tersebut juga menjadi jalur alternatif untuk mengirim hasil perkebunan berupa sawit ke luar daerah, semisal ke Kecamatan Bangun Purba, atau bahkan ke Kota Galang, Kecamatan Galang.

“Jadi, tolong kerja sama dari bapak-bapak semua untuk memerhatikan kondisi jalan yang sebentar lagi rampung dibangun. Kalau kondisinya terawat dan terjaga, yang diuntungkan sudah pasti warga.Itu yang kami (TNI) harapkan, tidak ada yang lain,” tutup Serka Suriyono. (Satgas TMMD Kodim 0204/DS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *