Medan, Menarapos.id – Dalam rangka Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1445 Η/Τahun 2024, Tentara Nasional Indonesia (TNI) di seluruh Indonesia secara serentak membuka Bazar Murah TNI Tahun 2024, Selasa (02/04/2024).
Pembukaan ditandai bunyi sirene yang dilakukan Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto diwakili Kasum TNI Letjen TNI Bambang Ismawan melalui video conference (Vicon).
Untuk wilayah Kodam I/BB berlangsung di Lapangan Sejati Karya Jaya No. 28 Pangkalan Mansyur Kecamatan Medan Johor Kota Medan dipimpin Pangdam I/BB Mayjen TNI Mochammad Hasan.
Bazar murah TNI menyambut Hari Raya Idul Fitri 1445 Η / Tahun 2024 diikuti Stand dari satuan-satuan Kodam I/BB, Lantamal I Belawan dan Lanud Soewondo serta Kosekhanudnas.
Setelah Vicon Kasum TNI, Pangdam I/BB bersama Danlantamal I Belawan, Dankosek Hanudnas I, Kasdam I/BB, Kapoksahli dan Irdam diikuti para Kabalak serta Dansat keliling mengunjungi Stand Bazar Murah yang digelar tiga matra di Kota Medan.
Pada kesempatan tersebut Pangdam I/BB bersama rombongan mengunjungi setiap peserta Stand Bazar Murah termasuk Stand Bazar Murah TNI dari Kodim 0204/Deli Serdang.
Terpisah Dandim 0204/Deli Serdang, Letkol Inf Alex Sandri menyampaikan bazar murah ini digelar untuk membantu meringankan beban masyarakat di saat menghadapi lebaran.
“Tujuan kami, ya untuk membantu meringankan masyarakat, mudah-mudahan dengan adanya bazar murah ini, masyarakat merasa terbantu di saat menghadapi lebaran dengan kebutuhan yang banyak harga dipasaran sangat tinggi, sedangkan harga di bazar lebih terjangkau,” tegasnya.
Untuk Stand menjual kebutuhan bahan pokok yang diperlukan dalam kehidupan sehari-hari. (Rel Kodim DS)